Mau Jualan Di Lazada? Perhatikan Dulu Hal Ini!

Berjualan di marketplace? Mengapa tidak. Dengan membuka toko di marketplace, maka anda bisa menjaring kesempatan lebih luas! Mudah saja, jaman sekarang siapa sih yang tidak pernah membuka aplikasi toko online? Meskipun hanya iseng-iseng mengecek harga saja.

Mau Jualan Di Lazada? Perhatikan Dulu Hal Ini!

Salah satu toko online yang pernah kami coba adalah Lazada. User Interface di Lazada memang cukup sederhana dan bisa dimengerti dengan mudah bahkan oleh orang yang baru pertama kali berjualan sekalipun.

Mulai berjualan di Lazada

Pertama-tama tentu anda perlu membuat akun dulu. Anda perlu menyediakan dokumen-dokumen berikut :
  1. KTP depan dan belakang
  2. Foto buku tabungan halaman pertama
Foto KTP digunakan untuk verifikasi kepemilikan toko, sehingga toko yang dibuka memang benar dibuka oleh orang yang jelas dan bukannya robot atau spam. Sedangkan buku tabungan digunakan untuk menerima pembayaran.

Dashboard Lazada Seller Center
Dashboard Lazada

Mulai meletakkan produk

Tidak sulit untuk mulai mendaftarkan produk. Namun ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan, yaitu merk dari barang yang akan anda daftarkan termasuk dengan berat, tipe, sampai ukuran paket.

Informasi ini harus diberikan sejelas-jelasnya agar pelanggan anda tidak bingung saat ingin membeli barang dari toko anda. Pastikan juga anda sudah mengisi kolom "Stok". Saya pernah lupa mengisinya dan alhasil barang tidak online di Lazada.

Metode pengiriman

Lazada mendukun metode pengiriman cashless dari JNE dan JnT. Dengan metode cahsless, maka penjual tidak perlu lagi menanggung ongkos kirim.

Anda juga perlu mengisi alamat gudang dan alamat kantor untuk memastikan kelancaran pengiriman. Setiap kali anda menerima pesanan, maka alamat pengirim dan penerima sudah tercetak secara otomatis dan anda hanya perlu melakukan print faktur pengiriman. Ini sangat praktis dan meminimalisir kesalahan penulisan alamat.

Pembayaran?

Di Lazada, pembayaran akan dilakukan setiap hari Rabu dalam satu periode. Pembayaran yang anda terima ternyata dipotong komisi sebesar 5% oleh Lazada. Yah, hitung-hitung Lazada kan sudah membantu anda untuk berjualan lebih luas, apa salahnya dengan membagi 5% saja?

Mengurus pesanan

Setiap pesanan yang masuk akan tersedia di menu "pesanan" dalam dasbor Lazada Seller Center. Anda akan diinfokan melalui alamat email yang terdaftar di aplikasi Lazada tentang detil pesanan, jadi pastikan email anda aktif.

Anda harus menyelesaikan setiap pesanan paling lambat 24 jam dari pesanan itu masuk atau pesanan akan dibatalkan secara otomatis oleh sistem. Setiap pesanan yang dibatalkan akan dikenakan pinalti dan denda, jadi periksalah kolom pesanan setidaknya setiap hari sekali.

Bertransaksi di luar Lazada?

Bisa, namun tidak disarankan terutama jika anda bertemu dengan pembeli baru. Selain itu, transaksi yang dilakukan di luar aplikasi tidak dihitung dalam portofolio toko anda. Jadi, pikirkan baik-baik setiap konsekuensinya.

Fitur Chat

Fitur Chat Lazada terus diperbarui. Terkahir kali saya lihat, fitur chat langsung memberikan informasi produk yang ditanyakan oleh pelanggan tanpa perlu kita klik link-nya terlebih dahulu.

Anda bisa menambahkan auto reply dan balasan di luar jam kerja. Ini sangat membantu, terutama jika anda tidak bisa terus membuka aplikasi Seller Center. Jika anda hanya ingin dihubungi via media sosial lain seperti WhatsApp atau Instagram, anda bisa menambahkannya di auto reply.

Lain-lain

Ada banyak keuntungan yang ditawarkan oleh Lazada, dan salah satu yang paling menarik adalah promo gratis ongkir! Ini artinya anda tidak perlu pusing memikirkan ongkos kirim. Semua toko otomatis berpartisipasi dalam promo ini.

Selain itu, Lazada juga menawarkan banyak kampanye untuk membantu pertumbuhan toko. Anda bisa mengikutinya atau tidak, tergantung dari kebutuhan anda.

Anda juga bisa membuat voucher promo sendiri untuk mendongkrak penjualan.

Jadi, anda sudah siap memperluas dagangan anda lewat Lazada?
Dwinandha Legawa
Dwinandha Legawa Author blog yang lagi sibuk berkelana. Temukan saya di LinkedIn:

Post a Comment for "Mau Jualan Di Lazada? Perhatikan Dulu Hal Ini!"