Berkenalan Dengan Media Sosial Tanya Jawab "Quora"

Aplikasi media sosial tanya jawab bukanlah sesuatu hal yang baru. Kita tentu ingat dengan kejayaan Yahoo Answers dan Google Answers yang sekarang sudah lama redup. Belum lagi kemunculan ask.fm beberapa tahun silam. Namun, sayangnya sampai saat ini masih belum ada media sosial tanya jawab yang berhasil berjaya layaknya Facebook dan Instagram.

Nah, kali ini ada pendatang baru di Indonesia. Yaitu Quora. Situs ini diluncurkan untuk umum pada tahun 2010 dan tersedia di Indonesia pada tahun 2018. Quora mengusung model media sosial tanya jawab dengan banyak fitur yang saya nilai cukup menjanjikan. Apa saja?

Berkenalan Dengan Media Sosial Tanya Jawab "Quora"

Bukan sekadar tanya jawab anak muda

Di Quora, anda bisa menanyakan hal remeh sampai serius. Berbeda dengan ask.fm yang basis penggunanya kebanyakan adalah anak muda, sehingga hanya melewati hype sesaat. Quora menyajikan ruang pertanyaan bahkan bagi para professional sekalipun. Ini tentu membuka kesempatan pengguna yang jauh lebih luas.

Banyak topik

Di Quora, ada banyak topik yang bisa dibahas dan anda bisa mengikuti topik yang anda sukai. Topik yang tidak ada bisa ditambahkan secara bebas oleh pengguna (meskipun nantinya akan diperiksa oleh tim moderator Quora).

Lebih dari sekadar tanya jawab

Quora juga memiliki banyak fitur selain fitur tanya jawab utamanya. Ya, fitur seperti followers dan lini masa juga tak lupa ditambahkan ke dalam Quora! Saya sendiri merasa seperti menggunakan Facebook dan Yahoo! Answers sekaligus, namun lebih terorganisir.

Bisa ngeblog juga

Quora juga memberikan ruang bagi pengguna untuk menumpahkan segala pikirannya di blog pribadi. Anda bisa menuliskan apapun yang anda sukai di Blog Quora, termasuk karya fiksi. Tulisan anda juga bisa dibaca oleh semua pengikut akun.

Fitur lengkap dan saling mendukung

Fitur pengeditan jawaban yang lengkap, dukungan gambar, sampai kredensial jabatan membuat sosial media ini terasa powerful sebagai tempat tanya jawab. Anda bisa melihat kompetensi apa yang dimiliki oleh si pemberi jawaban sehingga anda akan merasa yakin dengan jawaban yang diberikan.

Lalu salah satu fitur yang paling saya beri highlight adalah fitur meminta jawaban. Ya, anda bisa langsung meminta jawaban pada ahlinya pada saat anda selesai mengetik pertanyaan. Ini memberikan peluang yang lebih besar agar pertanyaan anda cepat terjawab.

Akhir kata, meskipun media sosial ini masih seumur jagung, namun sepertinya kesempatan untuk menyusul mereka yang sudah mendunia sangat besar. Ini juga tergantung bagaimana pengembang aplikasi mengembangkan Quora ke langkah yang lebih jauh.
Dwinandha Legawa
Dwinandha Legawa Author blog yang lagi sibuk berkelana. Temukan saya di LinkedIn:

Post a Comment for "Berkenalan Dengan Media Sosial Tanya Jawab "Quora""