Menggunakan Wattpad Sebagai Media Penulisan

Ada yang masih belum kenal Wattpad? Wattpad merupakan salah satu platform penulisan yang bisa digunakan untuk kegiatan micro blogging atau untuk berbagi cerita secara gratis. Kekuatan Wattpad untuk menampung dan membagikan cerita di dunia internet bisa dibilang sangat bisa diakui.

Menulis di Wattpad?

Tidak sulit untuk memulai. Sama seperti di platform sosial lainnya, Wattpad hanya memerlukan e-mail saja untuk membuat akun. Namun, bagi anda yang mau menggunakan Wattpad dengan lebih bebas, seperti tanpa iklan maka anda bisa berlangganan Wattpad Plus.

Setiap pengguna Wattpad bisa langsung memulai menulis cerita begitu akun sudah selesai dibuat. Selain menulis cerita, anda juga bisa menulis artikel layaknya di platform blogger. Namun, anda tidak bisa menyesuaikan HTML dan tampilan serta SEO di Wattpad.

Menggunakan Wattpad Sebagai Media Penulisan

Apa saja yang perlu dipersiapkan?

Tidak banyak yang perlu dipersiapkan. Cukup persiapkan judul cerita, cover, dan kerangkanya.
Jangan mempublikasikan cerita plagiat atau menyalin cerita orang lain tanpa izin atau akun anda akan diblokir!
Setelah selesai mempublikasikan cerita, anda bisa langsung membagikannya ke seluruh platform media sosial agar cerita anda dibaca oleh orang lain. Saya menyarankan untuk membagikan cerita di grup Facebook atau LINE Square mengingat jumlah pengguna aktifnya cukup banyak. Atau jika anda memiliki followers instragram di atas 10.000 anda juga bisa membagikannya di story yang kemudian dihubungkan ke alamat cerita Wattpad.

Wattpad

Apa saja fitur dari Wattpad?

Fiturnya cukup bervariasi. Wattpad akan membantu agar cerita anda bisa ditemukan oleh calon pembaca bahkan jika anda tidak membagikannya. Salah satu fitur yang menarik adalah sistem rangking. Dimana semua cerita akan diurutkan berdasarkan peringkat. Perimeternya masih belum jelas, namun salah satu kunci agar cerita masuk ke dalam peringkat yang baik adalah rajin update.

Wattpad juga mendukung auto save, sehingga anda tidak perlu takut jika sewaktu-waktu komputer atau ponsel mengalami masalah saat anda menulis cerita. Auto save akan bekerja setiap anda mengetikkan kata baru dan fitur ini memerlukan koneksi internet. Jadi, pastikan anda memiliki koneksi internet yang lancar saat menulis cerita untuk menghindari naskah yang hilang akibat error mendadak.

Selain itu tersedia juga fitur riwayat penyuntingan. Ini cukup membantu jika sewaktu-waktu anda melakukan perubahan yang tidak disengaja dan anda ingin mengembalikannya. Semua fitur Wattpad tersedia di menu lanjutan.

Untungnya?

Berbeda dengan Blogger dan YouTube dimana anda bisa langsung menghasilkan dengan menggunakan media periklanan seperti AdSense. Di Wattpad, anda perlu rajin update agar tulisan anda dilirik penerbit dan diterbitkan untuk umum. Di level puncak, ada kemungkinan cerita akan diangkat menjadi film, namun tentu ini bukan urusan yang mudah.

Bagaimana? Tertarik untuk mulai menulis di Wattpad? Pastikan juga anda sudah mempelajari standar penulisan PUEBI (Panduan Umum Ejaan Bahasa Indonesia) agar tulisan anda mudah dibaca oleh orang lain.

Saat ini, Wattpad sudah tersedia di platform PC, Android, dan iOS.

Saya juga punya Wattpad loh! Berikut link Wattpad saya : 
Wattpad : @DwinandhaLegawa
Dwinandha Legawa
Dwinandha Legawa Author blog yang lagi sibuk berkelana. Temukan saya di LinkedIn:

Post a Comment for "Menggunakan Wattpad Sebagai Media Penulisan"