Saat ini, sudah banyak perusahaan yang menawarkan teknologi berbasis Cloud. Beberapa di antaranya adalah DropBox dan Google Drive yang cukup populer. Bagi orang awam, mungkin masih belum mengetahui keuntungan-keuntungan dari teknologi cloud ini.
Apa sih cloud itu? Secara sederhana, teknologi cloud adalah kemampuan menyimpan maupun mengakses data dari server internet secara online. Semua data akan disimpan dan dapat diakses sewaktu-waktu dari perangkat manapun hanya dengan berbekal koneksi internet dan akun yang digunakan.
Kita ambil contoh teknologi cloud AirDroid. Dengan AirDroid, anda bisa menyambungkan Smartphone dengan Komputer secara real time. Bahkan anda bisa mengaktifkan kamera, speaker, sampai mengambil data hanya dengan satu sentuhan.
Lalu apa keuntungan teknologi Cloud Computing ini? Banyak sekali keuntungannya. Beberapa diantanya adalah jika anda menyimpan data di server cloud (Misal Google Drive), maka data tersebut akan jauh lebih aman (terutama dari serangan virus) daripada menyimpannya di hard disk sendiri. Menyimpan di hard disk, selain rawan jika hard disk rusak sewaktu-waktu terkadang kita juga bisa ceroboh yang mengakibatkan komputer kita terserang virus. Bayangkan jika virus yang menyerang semacam ransomware wannacry, habislah data kita.
Sinkronisasi dan akses dari mana saja
Sinkronisasi memegang peran yang sangat penting dari teknologi Cloud Computing. Berkat teknologi ini maka perangkat bisa terhubung satu dengan yang lain tanpa menggunakan kabel (wireless). Bahkan, berkat teknologi Cloud Computing developer properti bisa membangun konsep pembangunan smart city dan smart home, dimana semua perangkat rumah seperti listrik, air, kamera dan pagar terhubung ke smartphone.
Berbagi file pun bisa dilakukan dengan sangat mudah. Bayangkan jika anda harus membagikan file kepada 1000 orang, apakah anda akan mengcopynya satu persatu? Tentu tidak, cukup dengan upload filenya ke layanan Cloud Disk dan bagikan saja linknya maka 1000 orang tersebut langsung bisa mengakses file tanpa hambatan dan dalam satu waktu. Jangankan 1000, mau 1000000 orang pun tidak akan masalah selama anda juga meletakkan file di layanan yang terpercaya.
Teknologi Cloud juga mengambil andil dalam keamanan dan privasi smartphone. Belakangan ini, aplikasi Find My Device besutan Google mulai populer dan digunakan di hampir semua smartphone. Dengan aplikasi ini, maka anda bisa melakukan tracking dan menghapus data jika smartphone sewaktu-waktu hilang.
Tidak hanya serta merta smartphone hilang, bisa juga anda melakukan tracking terhadap pasangan (tidak untuk ditiru) hanya dengan memasukkan email anda ke dalam ponsel yang dimiliki pasangan anda. Selama internet dan GPS aktif, maka anda bisa dengan mudah melakukan tracking.
Bahkan perusahaan seperti Pixlr pun mampu membuat software editing gambar Cloud dari browser. Bagi anda yang membutuhkan alat editing handal dan medesak, ini tentu bisa sangat membantu.
Jangan upload data pribadi
Sistem keamanan yang canggih dan modern, tidak menjamin data tidak bocor. Bagaimanapun, jangan pernah upload data pribadi yang bersifat sangat rahasia (contoh sandi bank, NIK, KK, password, dll) agar tidak terjadi masalah jika sewaktu-waktu terjadi musibah kebocoran data. Pada bulan April 2018 ini, Facebook terkena musibah kebocoran data dan 1 juta pengguna Facebook asal Indonesia terkena dampaknya. Jika terdapat data pribadi, maka berpotensi disalah gunakan.
Post a Comment for "Mengenal Lebih Dekat Teknologi Cloud Computing Dan Keuntungannya"
No spam please! Be a good netizen. Komentar dengan link aktif akan dihapus oleh admin blog.