Pekerjaan memang sesuatu yang penting, terutama karena hal tersebut menyangkut tentang bertahan hidup. Tanpa pekerjaan, artinya tidak ada pemasukan dan tentunya anda tidak akan bisa makan. Pekerjaan juga sering dikaitkan dengan status sosial, dimana semakin tinggi gaji anda, semakin anda akan "dianggap" di lingkungan anda. Begitu sebaliknya, apabila anda adalah pekerja "bergaji rendah", maka anda mungkin tidak dianggap atau malah dikucilkan dan digosipkan.
Mungkin beberapa pekerjaan ini termasuk dalam "pekerjaan bergaji rendah" tersebut, namun tanpa kehadiran mereka, maka jalannya kehidupan bisa terganggu. Apa saja itu?
Pasukan kuning/(Tukang Sampah?)
Panggilan akrabnya adalah tukang sampah. Meski pun mereka juga sebenarnya tidak seharusnya dijuluki tukang sampah karena pekerjaannya bukan membuang sampah, melainkan membersihkannya. Pekerjaan ini tampaknya dipandang rendah di masyarakat. Namun, tanpa kehadirannya dijamin kampung anda akan dipenuhi sampah.
Tambal Ban
Terlihat sepele dan berpenghasilan rendah bukan? Tapi, pernahkah anda terpikir jika ban anda bocor di tengah jalan, dan tidak menemukan satu pun tambal ban yang ada? Pasti stress setengah mati, sudah terbayang harus menuntun kendaraan anda bukan?
Cleaning Service
Tentu anda sering melihat ada orang yang sedang mengepel pusat perbelanjaan yang sering anda kunjungi. Dan, mungkin saja anda pernah memandang rendah mereka. Tapi, pernahkah sekali terlintas di pikiran anda, jika saja mereka tidak ada, maka siapa yang menjaga pusat-pusat perbelanjaan itu agar tetap bersih dan nyaman setiap hari?
Pembantu Rumah Tangga (PRT)
Terdengar sepele, namun kembali ke sebuah pertanyaan "mengapa anda mempekerjakan seorang PRT? Tentu karena anda tidak punya waktu untuk mengerjakan hal-hal tersebut sendiri bukan? Memang, kabar bagusnya ada juga keluarga yang menganggap pembantunya sebagai bagian dari keluarga (dengan syarat kalau pembantu tersebut juga dapat dipercaya). Namun, kebanyakan yang terjadi di luar negeri (terutama TKI ilegal), banyak yang mendapatkan perlakuan tidak baik dari majikannya, dan semoga hal tersebut tidak terjadi di Indonesia.
Mungkin masih banyak pekerjaan-pekerjaan yang terlihat "rendah" lainnya. Tapi, sebaiknya kita coba berpikir bagaimana seandainya mereka tidak ada, apa yang akan terjadi?
Post a Comment for "Pekerjaan yang Dipandang Rendah, Namun Kalau Tidak Ada akan Berbahaya"
No spam please! Be a good netizen. Komentar dengan link aktif akan dihapus oleh admin blog.