Penerapan Hukum Fisika dalam Kehidupan Sehari-hari

Kalau kita berbicara tentang "Fisika", pasti anda langsung kepikiran tentang rumus, benar kan? Apalagi, untuk anda yang lulusan IPA, pasti sempat frustrasi dengan pelajaran ini karena selain jumlah rumusnya banyak, cara penggunaannya juga harus tepat. Terus, untuk apa belajar hal-hal membingungkan seperti kalau tidak tahu untuk apa nantinya? Tidak berguna bukan? Oleh karena itu, sekarang saya akan membahas kegiatan yang berhubungan dengan hukum dan rumus fisika. Penasaran? Yuk disimak!


Hukum 3 Newton, Aksi Reaksi


Penerapan hukum newton 3 yang paling dikenal adalah teknik peluncuran roket, dimana gaya yang dihasilkan dari pembakaran roket sama dengan gaya angkat yang dialami roket tersebut. Hukum newton 3 juga bisa dikaitkan dengan teori impuls dan momentum. Hukum Newton 3 menyatakan bahwa nilai gaya aksi sama dengan nilai gaya reaksi.

Asas Bernoulli


Asas bernouli menyatakan bahwa nilai energi kinetik dan energi potensial per satuan volume selalu bernilai sama di setiap titik di sepanjang garis lurus. Penerapan Hukum Bernoulli yang paling sederhana adalah pada alat penyemprot nyamuk dan pesawat terbang. Hukum Bernoulli menggunakan perbedaan tekanan sebagai dasar teori.

Hukum Pascal


Hukum Pascal mengatakan bahwa tekanan fluida dalam ruang tertutup akan diteruskan ke segala arah dan sama besar. Contoh penerapan Hukum Pascal adalah dongkrak hidrolik, dimana kita cukup memberikan gaya pada tuas, lalu fluida akan meneruskan gaya yang kita berikan dan mengangkat benda yang ada di sisi seberangnya.

Termodinamika


Teori Termodinamika yang paling penting adalah cara untuk menghitung efisiensi dan usaha yang dilakukan oleh suatu mesin. Semua mesin di dunia ini tidak ada yang bisa memproses kalor tanpa harus membuangnya, dan kualitas bagus atau tidaknya mesin ditentukan oleh banyaknya jumlah kalor yang dibuang (semakin sedikit semakin bagus) dan tingginya efisiensi yang dilakukan oleh suatu mesin (Berapa banyak kah panas yang dapat dirubah menjadi energi). Penerapan termodinamika banyak diterapkan pada mesin yang membutuhkan kalor seperti AC dan Televisi.

Momen Gaya


Teori Momen Gaya secara khusus membahas tentang gaya yang bekerja pada gerak melingkar. Teori Momen Gaya membahas hubungan antara lengan gaya (jarak dari sumber gaya ke titik poros) dan gaya yang bekerja. Penghitungan momen gaya banyak digunakan dalam pemasangan gagang pintu dan jungkat jungkit.

Cukup banyak bukan? Masih banyak lagi penerapan hukum fisika lainnya yang tidak dapat diposkan di artikel ini karena keterbatasan ilmu penulis, semoga artikel ini bermanfaat. Salam dan terima kasih!

Dwinandha Legawa
Dwinandha Legawa Author blog yang lagi sibuk berkelana. Temukan saya di LinkedIn:

2 comments for "Penerapan Hukum Fisika dalam Kehidupan Sehari-hari"

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  2. bisa saya terapkan di kehidupan sehari-hari saya hihi

    ReplyDelete

No spam please! Be a good netizen. Komentar dengan link aktif akan dihapus oleh admin blog.