Kayaknya kehadiran barang satu ini tidak terlalu diperhatikan deh. Kok begitu? Lihat saja pemborosan kertas yang terjadi. Padahal tanpa kehadiran kertas bisa apa kita? Buat buku sulit, buat karya seni sulit, dll. Kertas sendiri juga memiliki sejarah panjang, inilah sejarah penemuannya.
Tahun 3000-300 SM
Tahun 105
Tahun 610
Tahun 751 - 1250
Negara Eropa lain seperti Perancis dan Jerman, mulai mampu membuat kertas. Kertas semakin populer setelah Johann Gutenberg (Jerman) berhasi menemukan alat cetak pada tahun 1456. Kertas semakin banyak dibutuhkan untuk membuat buku-buku.
Teknik pembuatan kertas yang sudah dikenal sejak lama diperbarui oleh Rene Antoine Ferchault de Reaumur (Perancis). Karena persediaan kain perca tidak mampu mencukupi permintaan pasar yang meningkat, dia berusaha membuat krtas dari bahan baku kayu. Reaumur mendapat inspirasi setelah dia melihat sekumpulan tawon yang tengah sedang membangun sarang.
Tahun 1798
Kertas mulai digunakan untuk membuat kantung belanja (Inilah salah satu wujud pemborosan kertas). Charles Stillwell berhasil menciptakan mesin pembuat kantung belanja berbahan kertas cokelat yang awalnya digunakan untuk kebutuhan supermarket di Philadelphia, Amerika.
Kertas sudah diproduksi secara massal. Artinya penggunaan kertas untuk umum baru populer di abad 19. Berkembangnya industri penerbitan dan percetakan serta menjamurnya pendirian sekolah, membuat kertas semakin banyak dibutuhkan.
Kualitas kertas pun mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Varian kertas pun sudah beragam. Mulai dari yang tipis sampai yang tebal, dari yang bertekstur kasar hingga yang halus dan licin, dari yang putih polos, hingga yang berwarna warni. Kini semua sudah tersedia.
Ketika manusia belum mengenal kertas, beberapa bangsa di belahan bumi lain menggunakan benda lain sebagai media untuk mendokumentasikan sesuatu, menyimpan hasil tulisan (Catatan sejarah, biasanya oleh raja), atau gambar yang mereka buat. Misalnya, orang Tiongkok menggunakan tulang dan sutra, sedangkan bangsa Yunani menggunakan partchment atau kulit binatang, bangsa Sumeria menggunakan Clay Tablet. Bangsa Mesir menggunakan benda khusus lain dan nama benda inilah yang kemudian menjadi asal usul nama kertas atau paper. Benda tersebut adalah Papyrus. Papyrus adalah nama tumbuhan yang banyak tumbuh di sepanjang Sungai Nil, Mesir.
Ukuran papyrus ternyata sudah memiliki standar tersendiri. Panjangnya tidak lebih dari 47 cm dan lebarnya 22 cm. Satu gulungan papyrus mampu memuat tulisan sepanjang 20 "Halaman (Jika dibandingkan dengan ukuran kertas masa kini)" . Panjang satu gulungan papyrus sekitar 4,5 meter.
Kertas untuk pertama kalinya diciptakan pada tahun 105 Masehi. Penciptanya adalah seorang pegawai istana Tiongkok yang bernama Ts'ai-Lun. Kertas pertama buatan Ts'ai Lun ini diduga terbuat dari campuran kulit kayu pohon mulberry, hemp, kain perca, serat bambu, dan air. Kemudian campuran tadi diproses hingga menjadi pulp, lalu dikeringkan di bawah sinar matahari.
Teknik pembuatan kertas ala Ts'ai Lun ini mulai menyebar ke Korea dan Jepang. Dalam waktu yang tidak begitu lama, kertas menjadi hal yang sangat penting dalam kebudayaan masyarakat Jepang. Berbagai benda, seperti boneka, garmen, dan hiasan rumah, terbuat dari kertas.
Kertas telah dikenal hingga ke Tibet, India, Arab, Irak, Syria, Mesir, Maroko, Italia, dan Spanyol. Di beberapa kota seperti Baghdad (Irak), Damascus (Syria), Kairo (Mesir)< dan Xativa (Spanyol), sudah mendirikan mendirikan tempat untuk memproduksi kertas. Bangsa Arab banyak mendapatkan ilmu pembuatan kertas dari para tahanan asal Tiongkok. Para tahanan yang mau membuka mulut soal rahasia pembuatan kertas, akan dibebaskan.
Tahun 1338 - 1470
Negara Eropa lain seperti Perancis dan Jerman, mulai mampu membuat kertas. Kertas semakin populer setelah Johann Gutenberg (Jerman) berhasi menemukan alat cetak pada tahun 1456. Kertas semakin banyak dibutuhkan untuk membuat buku-buku.
Seiring dengan semakin banyaknya kertas yang dibuat untuk memproduksi buku, semakin banyak orang yang dapat membaca. Mungkin hali ini dikarenakan sudah banyak buku yang terbit dan tulisan yang semakin mudah dikenali.
Tahun 1588 - 1719
Tahun 1588 - 1719
Teknik pembuatan kertas yang sudah dikenal sejak lama diperbarui oleh Rene Antoine Ferchault de Reaumur (Perancis). Karena persediaan kain perca tidak mampu mencukupi permintaan pasar yang meningkat, dia berusaha membuat krtas dari bahan baku kayu. Reaumur mendapat inspirasi setelah dia melihat sekumpulan tawon yang tengah sedang membangun sarang.
Sementara itu, Inggris dan Amerika mulai mampu membuat kertas sendiri.
Mesin pembuat kertas berhasil diciptakan. Dengan mesin tersebut, membuat kertas menjadi lebih mudah karena sebelumnya pembuatan kertas dibuat dengan tenaga manusia (cara manual). Ada beberapa mesin yang berhasil diciptakan, yakni buatan Nicholas Robert (Perancis) dan Fourdrinier Brothers (Inggris).
Tahun 1850 - 1879
Kualitas kertas semakin baik. Para ilmuwan berlomba-lomba mengembangkan teknik pembuatan kertas. Misalnya, Friedrich Gottlob Kettler (Jerman), Hugh Burgess (Inggris), C.B. Tilghman (Amerika), dan C.F. Dahl (Swedia). Meski mereka memaparkan berbagai teknik pembuatan kertas yang berbeda, namun bahan yang digunakan tetap sama yaitu pulp.
Tahun 1883
Kertas mulai digunakan untuk membuat kantung belanja (Inilah salah satu wujud pemborosan kertas). Charles Stillwell berhasil menciptakan mesin pembuat kantung belanja berbahan kertas cokelat yang awalnya digunakan untuk kebutuhan supermarket di Philadelphia, Amerika.
Temuan itu terasa penting sekali. Kini tak kurang dari 20 juta kantung belanja dari kertas cokelat dibutuhkan setiap tahunnya.
Tahun 1889 - Sekarang
Kertas sudah diproduksi secara massal. Artinya penggunaan kertas untuk umum baru populer di abad 19. Berkembangnya industri penerbitan dan percetakan serta menjamurnya pendirian sekolah, membuat kertas semakin banyak dibutuhkan.
Penggunaan kertas yang gila-gilaan dan boros mengakibatkan kematian banyak pohon. Semakin banyak kertas yang diboroskan, semakin banyak pula kita membunuh pohon yang ada. Hematlah kertas sedemikian mungkin, mengingat sejarahnya yang panjang serta perannya yang penting bagi kehidupan manusia.
Sejarahnya panjang juga ya. Jadi penasaran sama kehudupan jaman dahulu
ReplyDeleteohh jadi seprti ini ya sist riwayat kertas yuh wehh jadi sampais krng maish di kagumi ya, dan saya juga baru tau bahwa kerya pertama iu tahun 3000-300 SM
ReplyDeleteKalo ane mah tinggal terima enak make kertasnya aja, dan gak tau siapa yang berjasa menemukan kertas. Dan ternyata dari cina orangnya
ReplyDeleteohhh jadi seperti ini sejarah awal dari kertas.. waktu sya kecil juga prnah berpikir bagaimana dan dari apa kertas dibuat dan sekarang sudah tau :D
ReplyDelete